10.26.2009

Lawan Pusam Persema Kalah karena Penalti

Penalti menit ke-14 oleh Ronald Fagundes mengantarkan Persisam Putra Samarinda mengandaskan Persema Malang 1-0 (1-0) di Stadion Utama Kaltim, Kota Samarinda, Kamis (22/10) malam. Inilah kemenangan pertama dari tiga laga Persisam Putra yang debutan Super Liga Indonesia.

Penalti diberikan wasit Jandri asal Jakarta karena Achmad Sembiring (pemain tengah Persisam Putra) dijatuhkan Siswanto (pemain tengah Persema) di kotak terlarang. Penalti itu mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk "Elang Borneo" dan tidak berubah bahkan hingga pertandingan usai.

Laga itu sempat diwarnai kejadian memalukan yaitu matinya sejumlah lampu pada menit ke-18. Pusamania, pendukung Persisam Putra, sempat terdengar meneriakkan kata-kata kotor mengecam wasit dan hakim garis. Lampu mati mengakibatkan lapangan kurang terang. Pertandingan terhenti hingga 15 menit hingga semua lampu menyala.

Pelatih Persisam Putra Aji Santoso mengatakan, puas dengan hasil pertandingan. Namun, dia kecewa dengan penampilan anak asuhnya. "Anak-anak terlihat gugup, mungkin masih ada dampak saat dikalahkan Persebaya Surabaya (5-2) dan ini laga pertama di kandang," kata mantan pelatih Persik Kediri itu ketika jumpa pers seusai pertandingan.

Pelatih Persema Subangkit mengatakan, tidak puas dengan hasil pertandingan tetapi memuji penampilan anak asuhnya yang bermain kompak dan menguasai laga. Dia enggan mengomentari hadiah penalti yang menyebabkan anak asuhnya harus puas dengan kekalahan. Dia amat menyayangkan matinya lampu yang menandakan panitia kurang persiapan.

"Saya sudah ingatkan anak-anak jangan bikin pelanggaran di kotak penalti," kata Subangkit.

Kapten Persema Bima Sakti menambahkan, penampilan rekan-rekannya amat baik. "Laskar Ken Arok" menguasai hampir seluruh pertandingan. Banyak peluang tercipta. "Sayangnya kami kurang beruntung," kata mantan pemain nasional itu.

Ketua Panitia Pelaksana Tommy Ermanto Pasemah mengatakan, tidak mengetahui penyebab lampu mati. " Kami cuma penyewa di sini," katanya juga saat jumpa pers.

Di tempat terpisah, Arema Malang sukses mengandaskan Bontang FC 2-1 (1-1) di Stadion Mulawarman PT Pupuk Kalimantan Timur, Kota Bontang.

Tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol Moses Aldonado menit ke-16. Namun, setelah kebobolan, "Singo Edan" seperti mengamuk. Noh Alamsyah memborong dua gol untuk Arema menit ke-39 dan menit ke-57.

Pada pertemuan Sabtu ini, Persisam Putra bakal menjamu Arema di Samarinda sedangkan Bontang FC bakal menghadapi Persema di Bontang.




0 komentar:

 
© free template by Blogspot tutorial